Hunian dikatakan sangatlah penting untuk kehidupan kita selain tentunya sandang dan pangan. Karena hunian merupakan unsur ketiga dari kebutuhan primer kita, yakni papan. Dikatakan sangat penting lantaran tempat untuk kita tinggal, demi terus menjaga dan melindungi diri kita dari marabahaya yang berasal dari luar lingkungan, sebutnya seperti kejahatan, huru-hara, dsb. Tak hanya itu, hunian juga tempat berteduh disaat hujan turun, ataupun disaat panas matahari yang dapat membakar kita, dan melindungi kita di waktu pagi, hingga malam hari. Maka dari itulah, saya sarankan untukmu yang belum memiliki hunian, dengan segera memilikinya, setidaknya dengan cara mengontrak. Namun, untuk kamu yang saat ini sedang mencari hunian idaman, ya simak saja satu tawaran istimewa saya hari ini. Siapa tahu saja nanti akan cocok.
Sebelum saya membahas terkait tawaran istimewa saya hari ini. Terlebih dahulu saya berbagi satu informasi teraktual hari ini. Agar senantiasa kamu mengetahui minimal satu kejadian yang sedang terjadi belakangan ini. Beritanya yaitu mengenai jalur bus Transjakarta yang disterilisasi mulai hari ini. Sayangnnya, masih terlihat angkutan umum dan pengendara roda dua yang nekat masuk mencari celah busway yang longgar dari pengawasan petugas. Dalam aturan sterilisasi busway yang disepakati oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya, selain bus transjakarta, hanya kendaraan tertentu yang boleh melintas, yakni ambulans, mobil pemadam kebakaran, dan mobil dinas berpelat RI. Seharusnya memang jalur angkutan umum hanya khusus dilewati oleh angkutan umum dan juga kendaraan darurat lainnya. Supaya masyarakat beralih dari awalnya menggunakan kendaraan pribadi, menjadi lebih memilih naik angkutan umum.
Beralih sekarang pada pembahasan mengenai tawaran istimewanya. Sesuai akan judulnya, sebuah hunian berdesain modern bertingkat, yang terletak di Pondok Cina, Depok. Hunian mewah dua lantai ini, sangatlah cocok untuk ditempati oleh kamu yang berkeluarga besar bahagia. Lantaran memang memiliki jumlah ruangan yang terdiri dari lima pasang kamar tidur beserta kamar mandinya, ruangan khusus tamu dan khusus keluarga, serta tentunya juga dapur, dan tersedia garasi. Nah, dengan sudah tersedia garasi, kendaraanmu nantinya akan aman terlindungi dari hal-hal yang tak diinginkan. Kamu pun juga dapat langsung menikmati hunian modern ini dengan rasa aman dan nyaman. Karena kondisi bangunannya yang sangat terawat, kokoh, dan bahkan terlihat seperti hunian baru. Tertarik? Jika tertarik, cukup merogoh kocek sebesar 6,5 miliar rupiah saja, sudah disertai pula dengan sertifikat, dan dilengkapi dengan full furnished.
Bentuk Rumah
Lokasi dari hunian ini, sangatlah strategis, dekat dengan berbagai pusat perbelanjaan, kesehatan, pendidikan, dan didukung pula dengan akses yang sangat memudahkan. Walau berada di pusat kota, namun lingkungan sekitar masih sangatlah kondusif, tenang, dan memiliki keamanan.
Nah, sudah meyimak semua penjelasan saya mengenai Rumah Dijual Di Pondok Cina, Depok ini bukan? Jadi bagaimana? Tertarik? Jika kamu tertarik, sekarang juga kamu harus melakukan transaksi. Terima Kasih.